Kunker BK DPRD Kab. Karawang Tentang Penyusunan Tata Beracara
Pekalongan – Selasa (15/3/2022) Rombongan Badan Kehormatan DPRD Kabupaten Karawang diterima oleh Ketua BK dan Wakil Ketua BK DPRD Kota Pekalongan yaitu H.Ismet Inonu, SH, MH dan Robikin. Suryana, SH selaku pimpinan rombongan dari DPRD Kabupaten Karawang. Tema kunjungan kerja terkait Penyusunan Tata Beracara Badan Kehormatan. Hj. Nurlelah, Ketua BK DPRD Kab. Karawang menyampaikan maksud kedatangan untuk tukar informasi terkait tema. Ibu Nurlelah menyebutkan, Badan Kehormatan DPRD Kabupaten Karawang telah menerapkan adanya evaluasi kehadiran anggota DPRD dalam rapat-rapat maupun kegiatan kedinasan lainnya setiap tiga bulan. Selanjutnya hasil evaluasi tersebut diserahkan laporannya kepada Ketua Fraksi. Nantinya, akan diberikan reward untuk anggota DPRD yang dinilai disiplin dalam kehadiran rapat maupun kegiatan kedinasan lain. Untuk hal itu sedang dilakukan komunikasi dengan Bupati Karawang agar bisa terlaksana. Pak Ismet Inonu, MH menyampaikan bahwa kegiatan study banding memiliki manfaat selaku daerah yang dikunjungi maupun daerah yang datang berkunjung untuk bisa bertukar pengalaman positif. Acara penerimaan kunjungan kerja berlangsung lancar dan ditutup dengan penyerahan cinderamata kepada tamu.
(Humas Sekretariat DPRD Kota Pekalongan)